Kamis, 08 Maret 2012 19:14:17
Joko Widodo Menunggu Keputusan PDIP
Joko Widodo Menunggu Keputusan PDIP
Beritabatavia.com - Berita tentang Joko Widodo Menunggu Keputusan PDIP
Walaupun telah menjalani uji kelayakan di DPP PDI Perjuangan di Jakarta beberapa hari lalu, Wali Kota Surakarta Joko Widodo mengatakan pihaknya ...
Ist.
Beritabatavia.com -
Walaupun telah menjalani uji kelayakan di DPP PDI Perjuangan di Jakarta beberapa hari lalu, Wali Kota Surakarta Joko Widodo mengatakan pihaknya sampai sekarang belum memutuskan untuk maju atau tidak sebagai calon Gubernur DKI Jakarta
Saya tidak mendaftar sebagai calon Gubernur DKI Jakarta. Maka saya juga tidak akan memutuskan masalah ini.
Saya ke Jakarta itu yang mengundang DPP PDI Perjuangan untuk ikut uji kelayakan sebagai calon Gubernur DKI Jakarta. Semua itu terserah keputusan DPP PDI Perjuangan, meskipun demikian saya juga harus mempunyai hitungan tersendiri untuk maju atau tidak sebagai calon Gubernur DKI Jakarta, kata Wali Kota Surakarta Joko Widodo yang akrab dipanggil Jokowi di rumah dinasnya Loji Gandrung, Solo, Kamis (8/3).
Ia mengatakan dalam mengikuti uji kelayakan tersebut untuk maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta dan bukan sebagai calon Wakil Gubernur DKI Jakarta. Jokowi mengatakan pihaknya juga belum mengerti kapan akan diumumkan mengenai hasil uji kelayakan tersebut.
Saya tidak mengerti kapan akan diumumkan hal itu, karena saya tidak mendaftar. Ya tunggu saja dari hasil yang akan disampaikan nanti dari DPP PDI Perjuangan, katanya. O ant