Rabu, 27 Januari 2016 10:34:04
Denada Abaikan Perceraian
Denada Abaikan Perceraian
Beritabatavia.com - Berita tentang Denada Abaikan Perceraian
Pasca bercerai dari Jerry Aurum, Denada Tambunan menjalani hidup sebagai orangtua tunggal dan sudah tak mengingat lagi perceraiannya.Putri ...
Ist.
Beritabatavia.com -
Pasca bercerai dari Jerry Aurum, Denada Tambunan menjalani hidup sebagai orangtua tunggal dan sudah tak mengingat lagi perceraiannya.
Putri Emilia Contessa itu bahkan mengaku kini hubungannya dengan Jerry justru semakin membaik setelah berpisah. Sudah lupa. Sudah jadi teman baik. Tapi hubungan tetap terjaga sama dia karena anak, ucap Denada di kawasan Tendean, Jakarta, kemarin. Karena masih jemput Shakira (anak). Komunikasi masalah anak. Nggak ada permusuhan, sambungnya.
Menjadi orangtua tunggal, Denada mengatakan dirinya kini mengubah prioritas hidupnya. Anak baginya kini adalah segalanya, dan ia ingin total menjadi seorang ibu yang baik.
Nggak boleh mikir diri sendiri. Jadi orangtua tunggal, anak prioritas saya, ucap Denada.
Sejak awal perceraian, Denada tak mau meributkan masalah harta serta tunjangan anak. Denada yakin dirinya masih mampu menafkahi diri sendiri dan juga putrinya.
Selama pernikahan kami, Allah kasih saya rejeki. Kita juga terbiasa melakukan apa pun bersama. Ke depannya akan begitu. Sebagai perempuan yang mandiri, dari kecil, apa yang bisa saya handle ya sudah, nggak perlu memberatkan siapapun. Mas Jerry itu kewajiban hanya sebagai bapak ke anak, tandasnya.
Denada dinikahi Jerry pada 15 Februari 2012 di Bali. Pernikahan mereka diputus cerai oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 26 Oktober 2015. o pko