Senin, 15 Oktober 2018 18:11:16

Ditembak, Ruang Kerja Anggota Fraksi Gerindra Dan Golkar di DPR

Ditembak, Ruang Kerja Anggota Fraksi Gerindra Dan Golkar di DPR

Beritabatavia.com - Berita tentang Ditembak, Ruang Kerja Anggota Fraksi Gerindra Dan Golkar di DPR

Ruang kerja anggota DPR dari Fraksi Gerindra, Brigjen (Purn) Wenny Warouw, dan fraksi Golkar Bambang Heri Purnama yang merupakan Komisi VII dari ...

 Ditembak, Ruang Kerja Anggota Fraksi Gerindra Dan Golkar di DPR Ist.
Beritabatavia.com - Ruang kerja anggota DPR dari Fraksi Gerindra, Brigjen (Purn) Wenny Warouw, dan fraksi Golkar Bambang Heri Purnama yang merupakan Komisi VII dari Partai Golkar, ditembak oleh orang tak dikenal dari Jarak Jauh. Bukti adanya tembakan itu kaca kedua ruang kerja wakil rakyat di gedung Senayan Jakarta, berlubang.

Wenny menjelaskan Senin (15/10) tengah berada di ruang kerjanya saat penembakan itu terjadi. Dia sedang menerima tamu yakni pendeta Roring juga anggota Dewan Penasihat Partai dan AKBP Ronal. Cuma bertiga aja di dalam ruangan, ujar Wenny, yang berada di lantai 16 kamar nomor 16-1.

Untungnya tak ada korban dari penembakan itu. Namun kaca ruang kerjanya bolong, begitu juga dengan partisi ruang kerjanya  Tiba-tiba bunyi tembakan di atas kepala saya pelurunya. Pecah kacanya, tembus di plafon kok. Tim labfor sedang merapat, karena proyektilnya lengket di plafon, ujar Wenny sambil menambahkan peristiwa itu terjadi pada pukul 14 35 WIB.

Dia melanjutkan peluru itu melintas sekitar 10 sentimeter di atas kepala pendeta. Wenny mengaku sempat tiarap setelah mendengar ledakan kaca.  Wenny mengaku hanya mendengar satu kali tembakan. Begitu lihat kaca berhamburan di meja saya, tamu saya berteriak tiarap pak, penembakan, saya tiarap, ucapnya.

Anggota DPR Fraksi Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengaku sudah mengecek ke Perbakin. Dan mendapatkan konfirmasi bahwa tidak sedang ada latihan. Yang menakutkan, tembus dari kerudung, hampir mengenai kepala TA (Tenaga Ahli) Bambang, tuturnya.

Tembakan juga terjadi di ruangan milik Bambang Heri Purnama anggota Komisi VII dari Partai Golkar, yang ada dilantai 13. Namun saat itu Bambang tidak ada ruangan karena tengah umroh. Hanya dijaga satf ahlinya. Peluru yang mengarah ke pintu itu sempat mengenai kerudung tenaga ahli dari Bambang.

Hingga saat ini, petugas bersama Tim Puslabfor tengan melakukan olah tempat kejadian perkara. Bahkan Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto menyambangi ruang kerja milik anggota Fraksi Golkar Bambang Heri Purnama di Lantai 13, Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Jakarta.

Setyo tiba sekitar pukul 16.40 WIB. Ia sama sekali tak berkomentar dan langsung memasuki tempat kejadian perkara. Sebelum Setyo hadir, sejumlah personel Resmob hingga Inafis Polri terlihat sudah melakukan olah tempat kejadian perkara. Mereka juga terlihat masih melakukan identifikasi di lokasi.  0 DAY




Berita Lainnya
Kamis, 21 Maret 2024
Kamis, 21 Maret 2024
Kamis, 21 Maret 2024
Rabu, 20 Maret 2024
Rabu, 20 Maret 2024
Selasa, 19 Maret 2024
Minggu, 17 Maret 2024
Minggu, 17 Maret 2024
Jumat, 15 Maret 2024
Kamis, 14 Maret 2024
Kamis, 14 Maret 2024
Jumat, 08 Maret 2024