Beritabatavia.com -
MENYEMARAKKAN moment Natal yang hingga saat ini masih sangat terasa, PT Ridia Akusa Utama menggelar kegiatan sosial berupa santunan untuk anak-anak yatim piatu dan para lansia. "Acara ini digelar untuk memperingati kelahiran Yesus Kristus dan berbagi kasih kepada yang membutuhkan," kata Hendra Subandi, Ketua Penyelenggara Santunan Natal PT Ridia Akusa Utama di BSD, Tangerang, Ahad (12/1/2020).
Ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan PT Ridia Akusa Utama setiap tahunnya. Kali ini, santunan itu mereka salurkan ke yayasan panti asuhan dan panti jompo Beth Shalom yang berada di kawasan BSD, Serpong, Tangerang.
"Ini memang acara rutin Natal di kantor kami. Santunan yang diberikan dalam bentuk uang, makanan, sembako, dan juga souvenir kepada masing-masing orang yang ada di tempat itu," kata Andy Pakpahan, salah satu panitia penyelenggara.
Harapannya, kegiatan ini juga membawa kebahagiaan kepada para anak-anak yatim piatu dan lansia serta mampu mempererat persaudaraan dan keakraban antar sesama umat manusia. "Harapannya supaya oma, opa dan anak-anak yatim piatu bisa terhibur dengan kedatangan kami. Dan dapat menggugah hati kami agar bisa melakukan yang lebih lagi selagi kami diberi kesempatan untuk saling berbagi antar sesama," tutup Andy. 0 ERZ