Selasa, 04 Agustus 2020 16:22:31

Presiden Tak Tahu Masyarakat Kian Khawatir, Total Positif 115.056 Sembuh 72.050 Meninggal 5.388

Presiden Tak Tahu Masyarakat Kian Khawatir, Total Positif 115.056 Sembuh 72.050 Meninggal 5.388

Beritabatavia.com - Berita tentang Presiden Tak Tahu Masyarakat Kian Khawatir, Total Positif 115.056 Sembuh 72.050 Meninggal 5.388

Apakah karena kasus terkonfirmasi positif virus corona atau covid-19 terus bertambah, atau lantaran keseriusan penanganan menurun yang membuat ...

Presiden Tak Tahu Masyarakat Kian Khawatir, Total Positif 115.056 Sembuh 72.050 Meninggal 5.388 Ist.
Beritabatavia.com - Apakah karena kasus terkonfirmasi positif virus corona atau covid-19 terus bertambah, atau lantaran keseriusan penanganan menurun yang membuat masyarakat kian khawatir ?  

"Saya tidak tahu sebabnya apa, tetapi suasana pada minggu-minggu terakhir ini kelihatan masyarakat berada pada posisi yang khawatir terhadap virus covid-19. Entah karena kasusnya meningkat atau terutama menengah atas melihat orang yang tidak taat pada protokol kesehatan semakin banyak," kata Presiden Jokowi dalam rapat terbatas penanganan covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional, Senin 3 Agustus 2020.

Ditengah meningkatnya rasa khawatir masyarakat, kasus terkonfirmasi positif virus covid-19 terus bertambah dari hari ke hari dan tersebar ke hampir seluruh wilayah Indonesia. Pemerintah hendaknya memastikan semua pihak tetap displin menjalankan Protokol kesehatan, menggunakan masker, menjaga jarak dan menghindari keramaian serta mencuci tangan dengan sabun. Dalam darurat kesehatan seperti saat ini, Pemerintah harus memastikan semua pihak bersama-sama mencegah penyebaran dan penularan virus covid-19.

Update covid-19 Nasional

Sehingga tidak terus bertambah dari hari ke hari. Seperti update informasi kasus virus covid-19 yang diperoleh Satgas Covid-19 dari 469 kota/kabupaten di 34 Provinsi di wilayah Indonesia. Hingga Selasa 4 Agustus 2020 pukul 12.00 Wib, tercatat jumlah penambahan dan total kasus terkonfirmasi positif virus covid-19:

Pasien positif         + 1.922   jumlah total 115.056 orang
Pasien sembuh      + 1.813   jumlah total  72.050 orang
Pasien meninggal    +    86   jumlah total   5.388 orang  

Menurut Kepala Departemen Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI), Tri Yunis Miko Wahyono, kekhawatiran muncul dari masyarakat yang peduli terhadap situasi wabah covid-19 di Indonesia. Akibat banyak masyarakat yang abai terhadap protokol kesehatan.

"Masyarakat memang abai terhadap protokol kesehatan, apalagi adanya PSBB transisi yang seolah-olah diperbolehkan beraktivitas," ujar Tri Yunis, seperti dilansir detik.com. Kekhawatiran juga dipicu kebijakan pengalihan dari Gugus Tugas ke Satgas penanganan covid-19. Sudah programnya kurang, masyarakatnya abai, pastilah semua masyarakat yang peduli khawatir. Yang nggak peduli nggak khawatir,tambahnya.

Update covid-19 di DKI

Sehingga virus covid-19 juga bergolak di wilayah DKI Jakarta. Seperti update informasi kasus covid-19 di wilayah DKI Jakarta. Berdasarkan data dari fasilitas kesehatan di 267 kelurahan yang telah dilaporkan ke Kementerian Kesehatan RI pada Selasa 4 Agustus 2020. Tercatat penambahan dan jumlah total kasus terkonfirmasi positif virus covid-19:

Pasien Positif         + 466  jumlah total  22.909 orang
Pasien meninggal    +  13  jumlah total     880 orang
Pasien sembuh       + 216  jumlah total  14.381 orang
Pasien dirawat        + 105  jumlah total   2.432 orang
Isolasi mandiri         + 132  jumlah total   5.216 orang

khwatir

Foto : khawatir virus covid

Juru bicara Satgas covid-19, Wiku Adisasmito, mengingatkan,virus covid-19 sangat berbahaya dan harus tetap waspada. Penyebaran dan penularan yang masih terus terjadi, hendaknya menjadi kesadaran bersama agar kita tetap displin dan taat melaksanakan protokol kesehatan.

Sementara pakar hukum tata negara, Irman Putra Sidin, mengatakan, bukan saatnya lagi negara terus tergantung pada pandemi covid-19. Presiden tidak boleh "takluk"  jikalau ada kebijakan/tindakan tim Pemerintah, Gubernur, Bupati yang tidak sadar atau sadar membuka terus kran tersuplainya ketakutan sosial. O son

Berita Lainnya
Kamis, 30 Januari 2025
Jumat, 24 Januari 2025
Rabu, 22 Januari 2025
Selasa, 21 Januari 2025
Senin, 20 Januari 2025
Sabtu, 18 Januari 2025
Senin, 13 Januari 2025
Senin, 13 Januari 2025
Minggu, 12 Januari 2025
Sabtu, 11 Januari 2025
Sabtu, 11 Januari 2025
Jumat, 10 Januari 2025