Selasa, 08 September 2020 12:58:07

Polri & Kejagung Diminta Usut Penyelewengan Dana Refocusing Covid-19 & Otsus

Polri & Kejagung Diminta Usut Penyelewengan Dana Refocusing Covid-19 & Otsus

Beritabatavia.com - Berita tentang Polri & Kejagung Diminta Usut Penyelewengan Dana Refocusing Covid-19 & Otsus

Ketua Komite I DPD RI Fachrul Razi  meminta Kepolisian RI dan Kejagung RI turut memantau penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) untuk mencegah ...

Polri & Kejagung Diminta Usut Penyelewengan Dana Refocusing Covid-19 & Otsus Ist.
Beritabatavia.com - Ketua Komite I DPD RI Fachrul Razi  meminta Kepolisian RI dan Kejagung RI turut memantau penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) untuk mencegah terjadinya  penyelewengan.

"Kami mendorong Kepolisian dan Kejagung RI turut memantau realisasi penggunaan anggaran penanganan Covid-19 di setiap daerah, khususnya daerah yang rawan penyelewengan Bansos," kata Fachrul dalam keterangan tertulis, Senin (7/9/2020).

Khususnya terkait Dana Refocusing Covid 19 dan Dana Otsus di Aceh. Apalagi saat ini dana  refocusing tersebut sudah bertambah dari Rp 1,7 triliun jadi Rp 2,3 triliun. Sangat rentan untuk di selewengkan.

Seperti diketahui saat ini Pemerintah menaikkan alokasi Dana Otonomi Khusus (Otsus) untuk Provinsi Papua, Papua Barat, dan Aceh dalam Rancangan Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2021. Total dana otsus untuk ketiga provinsi tersebut sebesar Rp 15,6 triliun.

Pemerintah memfokuskan alokasi dana otsus untuk empat program. Pertama, mendukung pemulihan pasca pandemi Covid-19 melalui pemberdayaan ekonomi masyarakat, khususnya pasar tradisional. Kedua, pembangunan sarana prasarana teknologi informasi dan komunikasi. Ketiga, perluasan layanan pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur listrik perdesaan. Keempat, mendorong kualitas penerapan anggaran dan penguatan akuntabilitas pelaporan.

Komite I DPD RI mengapresiasi langkah-langkah dan upaya penegakan hukum Kepolisian RI dan Kejaksaaan Agung RI terkait penyelenggaraan pemerintahan daerah khususnya dalam mendukung investasi di daerah. Komite I juga mengapresiasi langkah dan kebijakan yang diambil kedua lembaga Penegakan Hukum tersebut dalam rangka persiapan penyelenggaraan pemilihan kepala daerah Desember 2020 dan penanganan Pandemi Covid-19. 0 san

Berita Lainnya
Jumat, 29 November 2024
Selasa, 26 November 2024
Minggu, 24 November 2024
Rabu, 20 November 2024
Selasa, 19 November 2024
Selasa, 19 November 2024
Selasa, 19 November 2024
Jumat, 15 November 2024
Jumat, 15 November 2024
Kamis, 14 November 2024
Kamis, 14 November 2024
Rabu, 13 November 2024