Beritabatavia.com -
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Bogor Ade Yasin dalam operasi tangkap tangan (OTT).
Ali Fikri juru bicara KPK membenarkan penangkapan Bupati Bogor Ade Yasin. Proses penangkapan di awali dengan OTT yang digelar KPK sejak Selasa 26 April malam hingga Rabu 27 April 2022. Selain Bupati Bogor Ade Yasin, KPK juga menangkap sekitar 10 orang lainnya yang merupakan pihak dari perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jawa Barat.
Dengan alasan masih dalam proses pemeriksaan,Ali Fikri belum bersedia menjelaskan secara rinci ihwal latar belakang terjadinya penangkapan Bupati Bogor dan sejumlah pihak lainnya.
" Setelah pemeriksaan selesai, akan kita jelaskan secara rinci," kata Ali Fikri.
0 son