Sabtu, 20 Mei 2023 03:26:02

Dandim 0501/JP Pimpin Sertijab Perwira

Dandim 0501/JP Pimpin Sertijab Perwira

Beritabatavia.com - Berita tentang Dandim 0501/JP Pimpin Sertijab Perwira

Komandan Kodim 0501/Jakarta Pusat Letkol Inf Bangun Siregar memimpin Upacara Korps Raport Pelepasan dan Penerimaan Perwira Kodim 0501/JP, di ...

Dandim 0501/JP Pimpin Sertijab Perwira Ist.
Beritabatavia.com - Komandan Kodim 0501/Jakarta Pusat Letkol Inf Bangun Siregar memimpin Upacara Korps Raport Pelepasan dan Penerimaan Perwira Kodim 0501/JP, di aula Makodim, kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (19/5/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut
Kasdim 0501/JP Letkol Inf Okky Risdianto, para Perwira Staf Kodim 0501/JP, para Danramil jajaran Kodim 0501/JP, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XV Kodim 0501/JP Herawati Bangun Siregar dan anggota.

Adapun Personel yang dilepas dalam rangka pindah Satuan yakni, Mayor Chb Endang Rachmat Sumarna yang dalam keseharian menjabat sebagai Pasi Pers Kodim 0501, Mayor Inf Yudho Fitrianto yang dalam keseharian menjabat sebagai Danramil 07/Kemayoran dan Mayor Arh Jhon Apolani yang dalam keseharian menjabat sebagai Pasi Ter Kodim 0501/JP.

Sementara Perwira yang masuk di jajaran Perwira staf Kodim 0501/JP yakni, Mayor Inf Endra Krismanto sebelumnya menjabat Danramil 01/Menteng sebagai Pasi Pers Kodim 0501/JP menggantikan Mayor Chb Endang Rachmat Sumarna sebagai Pasi Pers Kodim 0501/JP, dan Kapten Yohannes D. Yang akan menjabat sebagai Kaur Bhakti TNI Kodim 0501/JP.

Dalam amanatnya, Letkol Inf Bangun Siregar mengucapkan terima kasih banyak atas dedikasi serta pengabdian kepada para personel selama berdinas di Kodim 0501/JP, dan juga kepada Ibu Persit yang dengan ikhlas ikut mendampingi para suaminya selama berdinas di Kodim 0501/JP.

"Kegiatan ini merupakan suatu pembinaan, penghormatan dan penghargaan pimpinan terhadap personil," ujar Bangun.

"Tingkatkan profesionalisme prajurit selaku aparat kewilayahan sebagai ujung tombak kekuatan TNI Angkatan Darat sesuai dengan tugas pokok, fungsi dan tanggung jawab sehingga setiap tugas dapat di selesaikan secara cepat, tepat dan tuntas serta maksimal," tegas Letkol Inf Bangun Siregar. 0fery

Berita Lainnya
Kamis, 29 Agustus 2024
Rabu, 28 Agustus 2024
Selasa, 27 Agustus 2024
Senin, 26 Agustus 2024
Senin, 26 Agustus 2024
Senin, 26 Agustus 2024
Jumat, 23 Agustus 2024
Jumat, 23 Agustus 2024
Kamis, 22 Agustus 2024
Kamis, 22 Agustus 2024
Rabu, 21 Agustus 2024
Rabu, 21 Agustus 2024