Selasa, 17 Oktober 2023 18:53:11

Kodim 0501/JP Gelar Upacara 17 an

Kodim 0501/JP Gelar Upacara 17 an

Beritabatavia.com - Berita tentang Kodim 0501/JP Gelar Upacara 17 an

Kodim 0501/Jakarta Pusat menggelar upacara bendera 17 an, bertempat di Makodim 0501/JP Jl. Selaparang Blok B. 11 Kav 1, Kelurahan Gunung Sahari ...

Kodim 0501/JP Gelar Upacara 17 an Ist.
Beritabatavia.com - Kodim 0501/Jakarta Pusat menggelar upacara bendera 17 an, bertempat di Makodim 0501/JP Jl. Selaparang Blok B. 11 Kav 1, Kelurahan Gunung Sahari Selatan, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (17/10/2023).

Dalam kegiatan tersebut bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) Danramil 05/Tanah Abang Mayor Arh Saryono, Komandan Upacara Kapten Inf Amin, dihadiri Perwira staf, para Danramil jajaran Kodim 0501/JP, anggota militer dan PNS Kodim 0501/JP.

Upacara bendera dilaksanakan setiap hari senin dan setiap tanggal 17 dengan maksud menanamkan disiplin keprajuritan dan mengenang jasa pahlawan yang berkorban demi kemerdekaan negara kesatuan Republik Indonesia.

"Selain itu juga guna mengimplementasikan santi aji yakni Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI, sebagai pedoman dalam menjalankan tugas sebagai aparat kewilayahan yang hadir ditengah-tengah warga masyarakat," ujar Saryono.

"Semoga kita selalu diberikan kesehatan, kekuatan serta serta umur panjang, dalam menjalankan tugas demi pengabdian kepada bangsa dan negara yang kita cintai," pungkasnya. 0fery 

Berita Lainnya
Jumat, 29 November 2024
Selasa, 26 November 2024
Selasa, 26 November 2024
Senin, 25 November 2024
Jumat, 22 November 2024
Selasa, 19 November 2024
Kamis, 14 November 2024
Sabtu, 09 November 2024
Selasa, 05 November 2024
Sabtu, 02 November 2024
Jumat, 01 November 2024
Sabtu, 26 Oktober 2024