Beritabatavia.com -
Seluruh personel dan anggota Kodim 0501/Jakarta Pusat mengikuti olahraga bersama dilanjutkan dengan perlombaan, bertempat di Silang Monas, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (15/8/2024). Dalam rangka HUT ke-79 Kemerdekaan RI.
Dandim 0501/JP Kolonel Inf Bangun Siregar mengatakan, kegiatan dimulai dengan berjalan kaki bersama mengitari plataran Monas kemudian dilanjutkan dengan senam aerobik bersama.
"Selain itu kegiatan ini dibuat sebagai ajang silaturahmi antar anggota persit ditengah-tengah padatnya kegiatan maupun kesibukan para suami dan juga melibatkan rekan-rekan media mitra Kodim 0501/JP," jelasnya.
Dalam kegiatan ini diadakan berbagai macam lomba seperti Jalan dengan balon di apit kaki dan tangan berpasangan, di ikat kaki nya, peserta 1 pasang dari masing-masing koramil, memasukkan benang kedalam jarum berpasangan dgn paha di ikat, Lomba berebut kursi dgn tangan terikat, Memindahkan belut dari ember kedalam botol,
Memindahkan sedotan dari hidung kedalam botol, tangan di ikat, Berjalan kesamping dgn balon di dahi, tangan terikat, peserta masing-masing koramil 1 pasang, Lomba memindahkan tepung secara estafet menggunakan piring dgn mata tertutup, peserta masing-masing koramil 3 pasang, Memindahkan karet dgn menggunakan sedotan berpasangan, peserta masing-masing koramil 1 pasang (Ibu Persit dan Suaminya), untuk perlombaan rekan-rekan media mengikuti perlombaan memindahkan sarung dan berjalan bersama diatas karton secara estafet.
Rangkaian kegiatan diakhiri pembagian hadiah kepada para pemenang oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XV Kodim 0501 PD Jaya, Herawati Bangun Siregar. Mewakili wartawan, hadiah diterima oleh Mas Priyono.
0fery