Senin, 10 Januari 2011 15:51:27

Cabai Tembus Rp250 Ribu di Kalimantan

Cabai Tembus Rp250 Ribu di Kalimantan

Beritabatavia.com - Berita tentang Cabai Tembus Rp250 Ribu di Kalimantan

Masyarakat Indonesia masih dipusingkan dengan mahalnya harga cabai. Di Kotabaru, Kalimantan Selatan,harga cabai bisa menyentuh Rp250ribu per kilo. ...

Cabai Tembus Rp250 Ribu di Kalimantan Ist.
Beritabatavia.com - Masyarakat Indonesia masih dipusingkan dengan mahalnya harga cabai. Di Kotabaru, Kalimantan Selatan,harga cabai bisa menyentuh Rp250ribu per kilo. Meskipun di pusat penghasil cabai, harga mulai turun, karena di Brebes, Jawa Timur mulai panen cabe. Harga cabai di Brebes Rp20 ribu per kilo. Di pasaran Jakarta, harga masih relatif tinggi, dibeberapa tempat hanya turun Rp10 ribu menjadi antara Rp70-80 ribu perkilo, dari sebelumnya Rp90 ribu perkilo.
Menggilanya harga cabai dan beberapa jenis bahan sembako  membuat para ekonom mendesak pemerintah untuk menyediakan stok pangan yang cukup agar tidak terjadi kelangkaan pangan yang akhirnya menyebabkan melambungnya harga.
Pengamat ekonomi dari Institut Pertanian Bogor, Deny Adi Purwanto menilai bahwa impor pangan untuk mengatasi kelangkaan pangan bukan merupakan cara yang efektif.
Impor hanya solusi sementara. Apalagi negara produsen beras membatasi produksi seperti yang akan dilakukan Thailand dan Vietnam pada 2011 ini. Karena itu pemerintah harus berupaya menjadikan pusat pangan di Indonesia agar dapat  mencukupi kebutuhan nasional, ujarnya ketika dihubungi, Senin (10/1).
Yang kedua menurut dia adalah harus memperpendek proses dari petani sampai ke konsumen. Semakin banyak proses,semakin mahal harga ketika sampai ke konsumen. Ini diperparah dengan adanya tengkulak dan spekulan yang bisa membuat berbagai cara agar dagangannya menjadi mahal.
Tengkulak itu cari pekerjaan lain saja yang tidak menyusahkan rakyat, lanjutnya. O brn

Berita Lainnya
Rabu, 10 Januari 2024
Kamis, 04 Januari 2024
Kamis, 04 Januari 2024
Rabu, 27 Desember 2023
Sabtu, 25 November 2023
Sabtu, 25 November 2023
Jumat, 24 November 2023
Jumat, 24 November 2023
Sabtu, 18 November 2023
Sabtu, 18 November 2023
Sabtu, 18 November 2023
Senin, 30 Oktober 2023