Rabu, 28 Juni 2023 12:33:22

Prajurit Yonarhanud 2 Kostrad Raih Medali di Kejuaraan Karate Piala Bupati Banyuwangi 2023

Prajurit Yonarhanud 2 Kostrad Raih Medali di Kejuaraan Karate Piala Bupati Banyuwangi 2023

Beritabatavia.com - Berita tentang Prajurit Yonarhanud 2 Kostrad Raih Medali di Kejuaraan Karate Piala Bupati Banyuwangi 2023

Jakarta - Prajurit Yonarhanud 2/ABW/2 Kostrad raih medali di kejuaraan Karate Piala Bupati Banyuwangi 2023 yang dilaksanakan di GOR Tawangalun. ...

Prajurit Yonarhanud 2 Kostrad Raih Medali di Kejuaraan Karate Piala Bupati Banyuwangi 2023 Ist.
Beritabatavia.com - Jakarta - Prajurit Yonarhanud 2/ABW/2 Kostrad raih medali di kejuaraan Karate Piala Bupati Banyuwangi 2023 yang dilaksanakan di GOR Tawangalun. Banyuwangi. Sabtu (24/6/2023).

Tim Karate Yonarhanud 2 Kostrad berhasil membawa pulang medali pada ajang tersebut dengan rincian sebagai berikut :
1. Serda Lade Saisal Abni Maenar
Juara 3 kumite perorangan +84 kg senior putra.
2. Serda Risaldy Alimuddin
Juara 3 Kumite perorangan -75 kg senior putra.
3. Prada Galih Trifirdiana
Juara 3 kata perorangan festival senior putra.
4. Prada Moch Aldiansyah
Juara 1 Kumite perorangan -84 kg festival senior putra.
5. Prada Jun Arninda
Juara 3 Kumite perorangan -67 kg festival senior putra.
6. Prada Dhanar Pradana Saputra
Juara 3 Kumite perorangan -75 kg festival senior putra.

Danyonarhanud 2 Kostrad Letkol Arh Luthfi Novriadi, S.E., S.Sos., M.Han., M.Sc. mengucapkan selamat kepada Tim Karate Yonarhanud 2 Kostrad atas prestasi yang di raih dan berpesan agar tidak mudah berpuas diri dengan terus berlatih untuk meningkatkan kemampuan guna menghadapi kejuaraan-kejuaraan yang akan datang.

"Selamat kepada rekan-rekan yang berhasil meraih medali dan mengharumkan nama baik satuan, terus tingkatkan kemampuan guna menghadapi kejuaran yang akan datang nantinya," pungkasnya. (Penkostrad).  

Berita Terpopuler
Berita Lainnya
Selasa, 09 April 2024
Senin, 23 Oktober 2023
Senin, 23 Oktober 2023
Senin, 02 Oktober 2023
Jumat, 29 September 2023
Rabu, 20 September 2023
Senin, 04 September 2023
Kamis, 17 Agustus 2023
Jumat, 11 Agustus 2023
Rabu, 28 Juni 2023
Sabtu, 24 Juni 2023
Kamis, 09 Maret 2023