Sabtu, 02 November 2024 00:46:30

Pangdam Brawijaya Dampingi Kasad Tutup TMMD ke-122 Wilayah Kodim 0809/Kediri

Pangdam Brawijaya Dampingi Kasad Tutup TMMD ke-122 Wilayah Kodim 0809/Kediri

Beritabatavia.com - Berita tentang Pangdam Brawijaya Dampingi Kasad Tutup TMMD ke-122 Wilayah Kodim 0809/Kediri

Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak secara resmi menutup TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke-122 ...

Pangdam Brawijaya Dampingi Kasad Tutup TMMD ke-122 Wilayah Kodim 0809/Kediri Ist.
Beritabatavia.com - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak secara resmi menutup TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke-122 wilayah Kodim 0809/Kediri Tahun 2024. Turut mendampingi Kasad, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin.

Dalam amanatnya, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak mengatakan bahwa program TMMD ke-122 merupakan kolaborasi antara TNI AD, pemerintah daerah, dan masyarakat guna mempercepat pembangunan di daerah terpencil serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Program TMMD merupakan program TNI yang rutin dilaksanakan 4 kali dalam setahun dan lebih dari sepuluh titik tiap tahunnya. TMMD ke-122 di Kediri berhasil menyelesaikan berbagai proyek fisik dan non-fisik yang memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat," ujar Maruli, saat upacara penutupan, di Lapangan Brigif 16/Wira Yudha, Sukarame, Mojoroto, Kabupaten Kediri, Kamis (31/10/2024).

Lebih lanjut Maruli juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pengerjaan program yang dipusatkan di Desa Pagung, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri ini, mulai dari jajaran TNI, pemerintah daerah, hingga masyarakat. Menurutnya, TMMD ke-122 di Kediri berhasil menyelesaikan beragam proyek yang berdampak nyata bagi masyarakat.

Maruli berharap, dengan selesainya TMMD ke-122 ini, masyarakat dapat menjaga dan memanfaatkan hasil pembangunan untuk jangka panjang. "Semoga pencapaian ini bisa menjadi inspirasi bagi program-program serupa di masa mendatang untuk terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat," tandasnya.

Upacara penutupan juga diisi dengan penandatanganan dan penyerahan naskah serah terima kegiatan TMMD 122 TA. 2024 Kodim 0809/Kediri oleh Dansatgas TMMD ke-122, yang juga Dandim 0809/Kediri, Letkol Inf Aris Setiawan kepada Pjs. Bupati Kediri, Heru Wahono Santoso. 

Selanjutnya Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak didampingi Pangdam V/Brw Mayjen TNI Rudy Saladin juga meninjau bakti sosial yang digelar, seperti bazaar murah UMKM dan pembagian sembako secara simbolis kepada penyandang disabilitas dan warga. 

Adapun TMMD ke-122 wilayah Kodim 0809/Kediri berhasil menyelesaikan menyelesaikan sasaran fisik, berupa pembuatan jalan penghubung antara Desa Pagung di Kecamatan Semen, dengan Desa Tiron di Kecamatan Banyakan, sepanjang 1,5 Km, rehab Musholla Al Aziz, Desa Pagung, Kecamatan Semen, saluran irigasi, sumur bor dan program renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang menyasar 20 unit rumah warga, yang tersebar di Desa Pagung, Kecamatan Semen, Kediri.

Selain itu, TMMD ke-122 wilayah Kodim 0809/Kediri ini juga berhasil menyelesaikan sasaran non fisik yang cukup beragam, seperti, pengobatan gratis, pelayanan KB Gratis, penyuluhan hukum tertib berlalulintas, pencegahan narkoba, penyuluhan wawasan kebangsaan, penyuluhan kamtibmas, penyuluhan pertanian dan peternakan, pelatihan UMKM, tata boga dan pelatihan tata busana. 0fery 

Berita Lainnya
Kamis, 21 November 2024
Rabu, 20 November 2024
Selasa, 19 November 2024
Selasa, 19 November 2024
Senin, 18 November 2024
Senin, 18 November 2024
Jumat, 15 November 2024
Jumat, 15 November 2024
Jumat, 15 November 2024
Rabu, 13 November 2024
Rabu, 13 November 2024
Selasa, 12 November 2024