Sabtu, 11 Februari 2017 13:33:09
Kapolda: Temukan Money Politic dari Parpol, Tangkap Aja
Kapolda: Temukan Money Politic dari Parpol, Tangkap Aja
Beritabatavia.com - Berita tentang Kapolda: Temukan Money Politic dari Parpol, Tangkap Aja
Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Tahap Pemungutan Suara dalam rangka Pilkada Serentak 2017 digelar oleh gabungan TNI-Polri dan beberapa instansi terkait ...
Ist.
Beritabatavia.com -
Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Tahap Pemungutan Suara dalam rangka Pilkada Serentak 2017 digelar oleh gabungan TNI-Polri dan beberapa instansi terkait melibatkan total 3.500 personel.
Dalam pidatonya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan mengatakan agar semua personel waspada dan mendeteksi dini terhadap ancaman gangguan yang ada. Kapolda menekankan agar mewaspadai adanya money politik dan menegaskan untuk menindak tegas terhadap pelakunya.
Lihat perkembangan situasi yang terjadi, amankan jangan sampai ada intimidasi, money politik dan manipulasi maupun kecurangan yang dilakukan parpol tertentu. Kita dengar dari intelijen bakal ada money politic, nanti tangkap itu, semua yang melakukan money politik diambil nanti koordinasikan dengan Bawaslu tidak boleh Pilkada dikotori dengan kegiatan money politik, ujar Iriawan didepan ribuan pasukan, Sabtu, (11/2/2017).
Dirinya juga menghimbau agar perbuatan kotor tersebut tidak dilakukan oleh masyarakat atupun partai politik, karena dirinya akan menindak tegas bagi pelaksana money politik.
Selain itu Kapolda menyuruh agar dilakukan pengamanan dalam proses penghitungan suara dan mengawal pengiriman dari TPS ke KPUD.
Tidak ada yang melarang TNI masuk ke TPS, saya tanggung jawab, kenapa tidak boleh? Boleh untuk mengawal di sana tentunya sesuai Undang-Undang dan tanpa senjata. Jadi temen-temen TNI, ada sebagian orang mengatakan terlalu cepat TNI masuk ke lapangan, siapa bilang, jawab kalau Kapolda yang minta, nggak ada urusan yang penting Jakarta aman, katanya.
Iriawan juga menyuruh kepada seluruh jajaran agar melakukan patroli di setiap wilayah rawan agar masyarakat merasa aman dan tidak takut untuk melakukan pencoblosan.
Sementara Pangdam Jaya, Mayjen TNI Teddy Lhaksmana mengatakan, siap membantu Polri dalam rangka menjaga keamanan proses Pilkada.
Komitmen kita Jakarta Harus Aman. Sejalan dengan hal tersebut sebagaimana telah disampaikan Panglima TNI bahwa TNI siap memback up Polri berapa pun jumlah kekuatan yang diminta, tegas Teddy. o day