Kamis, 30 September 2021 17:39:27

Pemerintah Tingkatkan Pencegahan Varian Baru,Positif 4.215.104 Sembuh 4.037.024 Meninggal 141.939

Pemerintah Tingkatkan Pencegahan Varian Baru,Positif 4.215.104 Sembuh 4.037.024 Meninggal 141.939

Beritabatavia.com - Berita tentang Pemerintah Tingkatkan Pencegahan Varian Baru,Positif 4.215.104 Sembuh 4.037.024 Meninggal 141.939

Kendati kasus Covid-19 semakin membaik dan varian-varian seperti Lambda, Varian Mu, Gamma dan varian lainnya belum ditemukan di Indonesia. Tetapi ...

Pemerintah Tingkatkan Pencegahan Varian Baru,Positif 4.215.104 Sembuh 4.037.024 Meninggal 141.939 Ist.
Beritabatavia.com - Kendati kasus Covid-19 semakin membaik dan varian-varian seperti Lambda, Varian Mu, Gamma dan varian lainnya belum ditemukan di Indonesia. Tetapi Pemerintah terus meningkatkan kapasitas untuk memantau dan mencegah berbagai varian baru covid-19.

"Upaya pemantauan dan pencegahan terus dilakukan walaupun kita tahu ada risiko varian tersebut akan masuk ke negara kita. Kita tetap perkuat pintu-pintu masuk negara," kata juru bicara vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi.
 
Siti Nadia mengungkapkan, saat ini ada total 6.734 sekuensing atau pengurutan genom virus Corona telah dilakukan. Pengurutan itu telah dimasukkan ke dalam basis data global, sebagai upaya berbagi data persebaran varian-varian di tingkat global.

Dari jumlah tersebut, total varian Delta mencapai 2.945 sekuensing, terutama di bulan-bulan terakhir ditemukan di seluruh provinsi di Indonesia. Selain itu, pemerintah juga mengidentifikasi varian Alpha, Beta dan varian lokal B.1466.2.

Update Covid-19 Nasional
Sementara update informasi covid-19 dari 510 Kabupaten/Kota di 34 Provinsi wilayah  Indonesia yang diperoleh Satgas Covid-19, hingga Kamis 30 September 2021 pukul 12.00 Wib. Tercatat jumlah total penambahan kasus terkonfirmasi positif virus covid-19 dan pasien sembuh serta meninggal adalah:

Pasien positif          +   1.690 jumlah total  4.215.104 orang
Pasien sembuh       +   2.848 jumlah total  4.037.024 orang
Pasien meninggal    +     113 jumlah total     141.939 orang

Update covid-19 di DKI
Sedangkan update informasi data dari fasilitas kesehatan yang telah dilaporkan Pemprov DKI ke Kementerian Kesehatan RI pada Kamis 30 September 2021. Tercatat jumlah total kasus terkonfirmasi positif, pasien sembuh, pasien dirawat dan isolasi mandiri serta meninggal di wilayah DKI Jakarta adalah:

Pasien Positif            +    149 jumlah total  857.765 orang
Pasien Meninggal       +       3 jumlah total   13.519 orang
Pasien sembuh          +    205 jumlah total  842.541 orang

terpapar

Foto : jumlah terpapar Covid-19 di Indonesia periode 29 September 2021

Siti Nadia Tarmizi melanjutkan, sampai saat ini varian-varian lain seperti varian Lambda, Varian Mu, Gamma, maupun varian lainnya belum ditemukan di negara Indonesia. Tetapi, Siti Nadia memastikan,pemerintah akan terus berupaya melakukan sekuensing sebanyak mungkin. Secara khusus, sekuensing dilakukan jika muncul klaster-klaster kasus Covid-19 ataupun kasus-kasus individual yang tidak lazim, serta kasus-kasus positif Covid-19 yang berasal dari luar negeri.

"Kami juga akan berkonsultasi dengan Badan Kesehatan Dunia (WHO) untuk terus memperbarui informasi terkait varian-varian baru yang berpotensi dan menyebar di Indonesia," pungkasnya. O son

Berita Lainnya
Kamis, 21 Maret 2024
Kamis, 21 Maret 2024
Kamis, 21 Maret 2024
Rabu, 20 Maret 2024
Rabu, 20 Maret 2024
Selasa, 19 Maret 2024
Minggu, 17 Maret 2024
Minggu, 17 Maret 2024
Jumat, 15 Maret 2024
Kamis, 14 Maret 2024
Kamis, 14 Maret 2024
Jumat, 08 Maret 2024