Kamis, 09 Maret 2023 19:25:14

Indonesia Raya & Manjakan Warga, Perubahan Signifikan di Polresta Bandara Soetta 

Indonesia Raya & Manjakan Warga, Perubahan Signifikan di Polresta Bandara Soetta 

Beritabatavia.com - Berita tentang Indonesia Raya & Manjakan Warga, Perubahan Signifikan di Polresta Bandara Soetta 

Setiap hari pada pukul 10.00 WIB mengumandangkan lagu Indonesia Raya.Memberikan penghargaan kepada personil yang berprestasi dan memanjakan warga ...

Indonesia Raya &  Manjakan Warga, Perubahan Signifikan di Polresta Bandara Soetta  Ist.
Beritabatavia.com - Setiap hari pada pukul 10.00 WIB mengumandangkan lagu Indonesia Raya.Memberikan penghargaan kepada personil yang berprestasi dan memanjakan warga dengan  menghadirkan layanan SIM Keliling.

Tiga kegiatan tersebut merupakan perubahan yang signifikan yang diterapkan oleh Kapolresta Bandara Soetta Kombes Roberto Pasaribu, setelah dilantik oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Dr.Fadil Imran, pada pertengahan Januari 2023 lalu.

Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Roberto Pasaribu mengatakan,dalam rangka menghormati dan menumbuhkan wawasan kebangsaan setiap anggota Polri,Polresta Bandara Soetta mengumandangkan lagu Indonesia Raya setiap pukul 10.00 WIB.Seluruh anggota Polri dan warga yang sedang berada disekitar Mapolresta Bandara Soetta diminta untuk berhenti dan berdiri sejenak dengan sikap sempurna hingga lagu Indonesia Raya selesai dinyanyikan. 

"Polresta Bandara Soekarno Hatta sudah mengumandangkan lagu Indonesia Raya sejak Selasa 7 Maret 2023. Sebagai wujud dari amanat Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran agar setiap anggota Polri menjadi polisi yang mencintai bangsa dan negara," kata Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Roberto Pasaribu.

Lulusan AKPOL 2000 ini menjelaskan,mengumandangkan lagu Indonesia Raya untuk menggugah setiap anggota Polri dapat mengimplementasikan falsafah berbakti kepada nusa dan bangsa dengan penuh ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, serta Bekerja Total, Bekerja dengan Hati.

Bermula dari keluh kesah masyarakat saat Polresta Bandara Soetta menggelar Jumat Curhat. Para pekerja dan karyawan di Bandara menyampaikan agar Polresta Bandara menyediakan layanan SIM keliling.

Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Roberto Pasaribu mengatakan program Jumat curhat merupakan bentuk pendekatan dialogis dengan masyarakat. Kapolresta pun langsung merespon dan koordinasi dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menghadirkan layanan SIM Keliling untuk mempermudah masyarakat memperpanjang masa berlaku SIM.

"Ini merupakan bentuk upaya Polresta Bandara Soekarno Hatta menjadikan wilayah Bandara Soekarno Hatta sebagai rumah bersama yang aman dan nyaman serta bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat" kata Kombes Roberto Pasaribu.

Layanan SIM keliling untuk pelayanan perpanjangan SIM dibuka mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 14.00 WIB. Tentu pemohon wajib menyiapkan persyaratan seperti foto capy KTP yang masih berlaku dan SIM lama yang asli serta bukti cek kesehatan dari dokter.

Mantan Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda DIY ini juga menggelar upacara untuk memberikan penghargaan kepada anggotanya yang berprestasi. 
Menurut Kombes Roberto Pasaribu, pemberian penghargaan sebagai bentuk reward pimpinan atas pelayanan dan dedikasi personel dalam membantu pelayanan kepada masyarakat dan berhasil menjalankan tanggung jawab pelaporan keuangan dengan meraih peringkat terbaik ketiga nilai IKPA tertinggi untuk satuan kerja dengan Pagu Dipa besar.

“Selamat kepada personel Polresta Bandara Soekarno-Hatta yang telah menerima penghargaan,” kata Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Roberto Pasaribu dalam upacara yang digelar di Mapolresta Bandara Soetta, Kamis 9/3/2023.

Kombes Roberto menegaskan, seluruh jajarannya dapat berperilaku yang mencerminkan sosok pelayan, petugas dan abdi bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan. Atas dasar keselamatan rakyat dan juga menjunjung norma etika kepolisian tanpa pamrih apapun.

"Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi pimpinan sebagaimana arahan Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran bahwa berbuat baik adalah tugas panggilan Polisi dan menjadi pelayan masyarakat adalah panggilan mulia di Kepolisian," ujarnya. 0 son 
 

Berita Lainnya
Jumat, 22 Maret 2024
Jumat, 22 Maret 2024
Jumat, 22 Maret 2024
Kamis, 21 Maret 2024
Kamis, 21 Maret 2024
Rabu, 20 Maret 2024
Rabu, 20 Maret 2024
Selasa, 19 Maret 2024
Selasa, 19 Maret 2024
Senin, 18 Maret 2024
Senin, 18 Maret 2024
Senin, 18 Maret 2024