Kamis, 11 Maret 2021 16:23:46

Jenderal Andap Motor Penggerak Kinerja di Kemenkumham RI

Jenderal Andap Motor Penggerak Kinerja di Kemenkumham RI

Beritabatavia.com - Berita tentang Jenderal Andap Motor Penggerak Kinerja di Kemenkumham RI

Sederhana dan jauh dari sosok ambisius. Bekerja tulus dan ikhlas adalah bentuk tanggungjawab atas kepercayaan yang diberikan. Membantu sesama ...

Jenderal Andap Motor Penggerak Kinerja di Kemenkumham RI Ist.
Beritabatavia.com - Sederhana dan jauh dari sosok ambisius. Bekerja tulus dan ikhlas adalah bentuk tanggungjawab atas kepercayaan yang diberikan. Membantu sesama merupakan kewajiban sekaligus cara untuk bisa mengerti dan memahami kesulitan orang lain. Tanpa pamrih apalagi ambisi tetapi hasilnya amazing. Tak pernah berfikir bisa sampai bintang tiga, tetapi Allah memberikan keberkahan yang cukup. Itulah potret sosok Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Andap Budi Revianto,SIK,MH

Karir pria kelahiran Jakarta, 23 Juni 1966 dan lulusan AKPOL 1988 terbilang lancar, kendati tidak menuai decak kagum. Baginya meniti karir seperti menapak anak tangga, perlahan tapi pasti. Tidak semuanya berjalan mulus, terkadang berliku dan terjalpun harus dilalui. Meskipun namanya tidak pernah  terselip atau mencuat dalam setiap proses perebutan jabatan. Tetapi selalu mendapat kepercayaan dari pimpinan untuk memegang sejumlah posisi mentereng dan strategis di Polri hingga menjabat Sekretaris Jenderal (Sekjen) sebagai motor penggerak kinerja seluruh jajaran Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) RI.

Dalam perjalanan meniti karir, Andap Budi Revianto yang juga anggota batalyon Adhi Pradana (sebutan lulusan AKPOL1988b) tergolong sosok yang ikut mewarnai rekan-rekan seangkatan. Selain berprestasi, Andap Budi Revianto salah satu dari ratusan anggota batalyon Adhi Pradana yang telah menyandang pangkat Jenderal bintang tiga atau Komjen. Indahnya, Andap Budi Revianto tetap sosok sederhana dan murah senyum serta selalu menyapa dengan hangat dan bersahabat.  Pangkat dan jabatan serta kewenangan yang dimiliki tidak membuat Andap berubah sikap maupun menjaga jarak. Justru lebih bersahaja, ucapan dan tindakannya jauh dari potret ingin menggurui. Sebaliknya justru memotivasi dan mengajak agar tetap semangat mewujudkan cita-cita.

Sebelumnya Andap Budi Revianto, tercatat sebagai Kapolda Sulawesi Tenggara pada 2016 kemudian Kapolda Maluku dan saat menjabat Kapolda Kepulauan Riau (Kepri), Presiden Joko Widodo menyetujui pengangkatan Andap Budi Revianto menjadi Irjen Kemenkumham RI, sekaligus mendapat kenaikan pangkat menjadi Komisaris Jenderal (Komjen) dan dilantik oleh Menteri Hukum dan Ham, Yasonna Laoly, pada April 2020. Setahun kemudian tepatnya Rabu 10 Maret 2021, Andap ditunjuk dan dilantik menjadi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenkumham RI.

Andap Budi Revianto tidak pernah alpa mengucap syukur atas apa yang diperolehnya, sebagai  bentuk kesadaran, karena ditengah situasi dan keterbatasannya, masih diberikan keberkahan yang cukup. Dimasa pandemi seperti saat ini, Andap Budi Revianto mengajak seluruh jajarannya untuk  mengutamakan kesehatan agar imun tetap terjaga. Sehingga tetap dapat melakukan aktivitas untuk melayani masyarakat dengan baik dan lancar.

jenderalandap

Foto : Usai dilantik sebagai Sekjen Kemenkumham RI, Komjen Andap Budi Revianto menerima ucapan selamat.

Tidak berlebihan bila Menteri Hukum dan Ham memberikan kepercayaan kepada Komjen Pol Andap Budi Revianto menjabat Sekjen menggantikan Bambang Rantam Sariwanto yang memasuki masa pensiun. Tentu alasannya, lantaran kepiawaian Andap Budi Revianto memanage organisasi dan memberikan motivasi seluruh jajarannya. Serta selalu memastikan setiap pelaksanaan tugas harus on the track (seuai jalur). Kemudian selalu mengakui prestasi yang diraih adalah hasil kerjasama seluruh jajarannya dan dijadikan sebagai motivasi untuk lebih baik. Serta menempatkan kesalahan sebagai bahan evaluasi, ditambah kemampuannya  mengimplementasikan kebijakan dan pemahaman tentang teknologi.

Seperti disampaikan Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly, saat pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Andap Budi Revianto dan sejumlah pimpinan tinggi madya dan pratama di lingkungan Kemenkumham RI, Rabu 10 Maret 2021.

"Saya minta kepada para pimpinan tinggi yang dilantik hari ini untuk bekerja on the track. Tunjukkan kemampuan dan prestasi dalam bekerja. Gunakan dasar hukum yang jelas dalam bekerja dan mengambil keputusan. Jangan ada yang bersungut-sungut, tunjukkan kinerja masing-masing. Gunakan kemampuan manajerial, kolaborasi, dan sinergi yang dimiliki. Perluas wawasan, jalin komunikasi dan koordinasi yang kuat, serta yang paling penting adalah menjaga integritas. Kualitas kerja itu penting, tetapi integritas itu adalah yang paling utama," kata Menteri Hukumdan Ham,Yasonna Laoly.

Menteri Yasonna menyebut jabatan yang diamanahkan kepada Andap sangat strategis dan punya tanggung jawab besar. Posisi Sekjen adalah sebagai motor penggerak kinerja Kemenkumham.

"Selamat kepada Pak Andap, Saudara mampu bersinergi dan berkolaborasi menjadi motor penggerak roda Kemenkumham. Tugas Pak Andap sebagai Sekjen tidak mudah. Tapi, dengan pengalaman yang dimiliki, saya percaya tugas tersebut dapat dijalankan dengan baik," kata Yasonna. 0 Edison Siahaan

Berita Terpopuler
Berita Lainnya
Selasa, 07 Maret 2023
Rabu, 15 Februari 2023
Senin, 06 Februari 2023
Kamis, 01 Desember 2022
Selasa, 21 Juni 2022
Rabu, 04 Mei 2022
Jumat, 29 April 2022
Selasa, 01 Maret 2022
Minggu, 30 Januari 2022
Jumat, 28 Januari 2022
Selasa, 02 November 2021
Rabu, 25 Agustus 2021