Beritabatavia.com -
Makassar — Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan berlangsung di Ruang Pola Kantor Gubernur, Jumat (10/1/2025).
Acara ini menandai berakhirnya masa jabatan Zudan Arif Fakrulloh sebagai Pj Gubernur Sulsel periode 2024-2025, dan dimulainya masa jabatan Fadjry Djufry sebagai penggantinya.
“Bupati Soppeng, H. Andi Kaswadi Razak, SE, turut hadir dalam acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan”.
Penyerahan memori jabatan dari Zudan kepada Fadjry secara resmi menandai pergantian kepemimpinan. Acara ini berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh tamu undangan.
Dalam sambutannya, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, yang kini menjabat Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), menekankan pentingnya keberlanjutan program pembangunan di semua sektor.
Ia berharap kepemimpinan Prof. Fadjry Djufry dapat melanjutkan program-program strategis yang telah berjalan demi kemajuan Sulawesi Selatan.
“Pemerintah Kabupaten/Kota memiliki peran besar dalam mendukung keberhasilan program Pemerintah Provinsi. Sinergi dan kolaborasi menjadi kunci utama untuk memastikan setiap program memberikan dampak positif bagi masyarakat,” tandas Prof. Zudan.
Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman, Wakil Ketua DPRD Yasir Mahmud, Wakapolda Sulsel, perwakilan Forkopimda, seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan para Kepala Daerah se-Sulawesi Selatan. (***)