Kamis, 30 Mei 2024 20:27:21

Peduli Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Menteng Bagikan Sembako dan Makanan

Peduli Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Menteng Bagikan Sembako dan Makanan

Beritabatavia.com - Berita tentang Peduli Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Menteng Bagikan Sembako dan Makanan

Bhabinkamtibmas Polsek Metro Menteng membagikan sembako dan makanan siap saji berupa nasi kotak kepada warga binaannya, Kamis (30/5/2024). Hal ini ...

Peduli Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Menteng Bagikan Sembako dan Makanan Ist.
Beritabatavia.com - Bhabinkamtibmas Polsek Metro Menteng membagikan sembako dan makanan siap saji berupa nasi kotak kepada warga binaannya, Kamis (30/5/2024). Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap warga masyarakat di lingkungan Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.

Dalam kegiatannya para Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kamtibmas secara humanis agar warga masyarakat tetap waspada, guna mengantisipasi adanya peristiwa kejahatan dan mengimbau warga masyarakat untuk melaporkan setiap kejadian kepada kepolisian. 

Aiptu Kamidi Bhabinkamtibmas Kelurahan Gondangdia, Polsek Metro Menteng, Polres Metro Jakarta Pusat membagikan nasi kotak kepada segenap lapisan warga, termasuk pejalan kaki hingga anggota PPSU, di sekitaran Jalan Teuku Umar.

Di tempat terpisah, Aiptu Ujang Rusman Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Sirih bersinergi dengan Babinsa Koramil 01/Menteng Kodim 0501/Jakarta Pusat juga melakukan pemantauan dalam penyaluran bantuan pemerintah yaitu beras 10 Kg terhadap warga RW 001 sampai dengan RW010 Kebon Sirih, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. 0fernang

Berita Lainnya
Kamis, 23 Januari 2025
Senin, 13 Januari 2025
Senin, 13 Januari 2025
Senin, 13 Januari 2025
Rabu, 08 Januari 2025
Selasa, 31 Desember 2024
Selasa, 31 Desember 2024
Sabtu, 21 Desember 2024
Jumat, 20 Desember 2024
Jumat, 20 Desember 2024
Jumat, 20 Desember 2024
Rabu, 18 Desember 2024