Jumat, 27 November 2015 15:16:21

Tipu-tipu Ala Speedy PT Telkom

Tipu-tipu Ala Speedy PT Telkom

Beritabatavia.com - Berita tentang Tipu-tipu Ala Speedy PT Telkom

Semoga buruknya layanan bahkan tipu-tipu ala Speedy Telkom tidak dialamai jutaan pelanggan PT telkom lainnya.Saya sebagai pelanggan Speedy PT ...

Tipu-tipu Ala Speedy PT Telkom Ist.
Beritabatavia.com - Semoga buruknya layanan bahkan tipu-tipu ala Speedy Telkom tidak dialamai jutaan pelanggan PT telkom lainnya.
Saya sebagai pelanggan Speedy PT Telkom dengan nomor speedy 12260420xxxx sudah tiga minggu melaporkan tentang download speed atau kecepatan download maupun upload speed pada internet saya menurun. Padahal, setiap bulannya saya membayar sesuai dengan harga yang ditetapkan oleh PT telkom untuk kecepatan 2 Mbps.

Tetapi sejak tiga minggu lalu, kecepatan yang bisa saya gunakan hanya 90 Mbps untuk download speed sedangkan untuk upload speed hanya 0,16 Mbps. Saya mengetahui kecepatan itu menurun setelah melakukan test kecepatan melalui speedtest.net.

Dua petugas operator sebelumnya, mengakui adanya penurunan kecepatan tersebut dan saat ini sedang dalam perbaikan. Anehnya, hingga Jumat 27 Nopember 2015, petugas operator bernama Nolly masih memberikan jawaban yang sama dengan dua petugas sebelumnya saat dilaporkan tiga minggu lalu.

Selain kinerja PT Telkom yang buruk, saya juga mengatakan bahwa ini adalah praktik tipu-tipu ala PT Telkom. Karena pelanggan tetap membayar  sesuai dengan tarif  yang ditetapkan PT Telkom, sementara pelanggan tidak mendapatkan yang sesuai dengan haknya. Semoga PT Telkom semakin jaya dengan uang hasil tipu-tipu yang didapat dari pelanggan PT Telkom.

Edison Siahaan
Pemimpin Redaksi media online dan cetak.  
 
Berita Terpopuler
Berita Lainnya
Sabtu, 08 April 2023
Jumat, 07 April 2023
Kamis, 06 April 2023
Rabu, 05 April 2023
Jumat, 31 Maret 2023
Kamis, 30 Maret 2023
Rabu, 29 Maret 2023
Rabu, 29 Maret 2023
Selasa, 28 Maret 2023
Selasa, 28 Maret 2023
Minggu, 26 Maret 2023
Minggu, 26 Maret 2023