Minggu, 27 Maret 2016 12:13:53
Aparatur Gugup Aplikasi
Aparatur Gugup Aplikasi
Beritabatavia.com - Berita tentang Aparatur Gugup Aplikasi
Kemajuan Informasi Tehnologi (IT) di era digital begitu cepat, siapa lambat akan disikat. Yang tidak mampu akan dilibasnya, termasuk dalam bisnis. ...
Ist.
Beritabatavia.com -
Kemajuan Informasi Tehnologi (IT) di era digital begitu cepat, siapa lambat akan disikat. Yang tidak mampu akan dilibasnya, termasuk dalam bisnis. Cara-cara konvensional tidak lagi dapat dipertahankan dan diunggulkan.
Cara-cara online mau tidak mau akan menggantikan yang manual atau konvensional. Tuntutan-tuntutan hukum untuk mempertahankan cara-cara konvensional bukanlah solusi. Tetapi sebaliknya, hukum dan ketentuan serta regulasi harus dijadikan landasan untuk mengatur penggunaan IT.
Agar tudingan pelanggaran administrasi, hukum, bahkan teknis tidak terus bergulir. Sehingga tidak merupakan suatu refleksi atas kekalahan dalam persaingan dan kompetisi atas perebutan sumber daya, dan penguasaannya.
Apabila hukum dan ketentuan tidak mengakomodir, maka akan ada pihak yang menggunakan pakar bahkan preman untuk mengkaji sampai dengan melakukan demo yang anarki.
Saat ini, aparaturpun sepertinya tersentak dan tersendak bahkan gugup adanya berbagai aplikasi yang menjamur di berbagai ranah kehidupan dan di semua lini.
Untuk itu, revolusi dari aparaturnyapun harus segera dimulai kalau tidak ingin terus tersedak dalam pelayanannya.
Sistem-sistem online dalam penyelenggaraannya sudah menjadi kebutuhan untuk bisa mengcover dan mengatasi serta memberi solusi atas konflik konvensional dengan sistem-sistem aplikasi di era digital.
Egoverment,ebanking,epolicing akan jadi solusi yang bisa memamtau dan memberikan pelayanan prima.
Memang, tidak mudah mengembangkan ke tiga hal itu, kelompok-kelompok status quo akan senantiasa menghalau, melawan bahkan berusaha mematikan aplikasi-aplikasi online di berbagai bidang.
Mereka ketakutan dan khawatir atas kenyamanan dan kesempatan yang telah mereka nikmati selama ini.
Sistem-sistem aplikasi di era digital ini didukung melalui back office, sistem-sistem aplikasi dan network baik elektronik maupun manual.
Kita tidak mungkin lagi mencegah implementasi egoverment,e banking, epolicing. Karena ketiga model tadi diharapkan mampu memperbaiki kesalahan dan peluang-peluang terjadinya penyimpangan, siap memberikan pelayanan prima, dan menyiapkan masa depan yang lebih baik.
Tetapi keberadaan IT tidak pula mengabaikan hukum, keselamatan dan kemanusiaan. Sejatinya, kemajuan IT untuk membantu aktifitas manusia. Kemajuan IT menjadi harapan sekaligus ancaman kaum konvensional. O Kombes DR CdL